Jumat, 28 Januari 2011

DASAR-DASAR UNIX dengan SHELLDASAR-DASAR UNIX dengan SHELL

DIRECTORY dan FILE

Perintah cd

Perintah untuk berpindah-pindah ke berbagai tempat dalam struktur directory adalah cd, yaitu kependekan dari change directory. Anda akan menyadari bahwa perintah-perintah Unix seringkali disingkat dalam dua atau tiga huruf. Penggunaan perintah cd dapat dilihat berikut ini:
cd
menunjukkan nama directory yang ingin dituju.
Begitu menyelesaikan login, directory tempat Anda mulai adalah home directory. Ketika Gatut ingin melihat directory saat itu, adalah:
#pwd
/home1/gatut
Lihat isi directory dengan perintah ls, maka:
home # ls -l total 1906
drwx------ 2 gatut wheel 512 Mar 3 16:46 Mail
-rw-r--r-- 1 gatut wheel 4735 Mar 8 12:16 fire
drwxr-xr-x 8 gatut wheel 1024 Mar 4 09:08 lynx2-6
drwx------ 2 gatut wheel 512 Mar 10 08:28 mail
-rw------- 1 gatut staff 931 Mar 5 12:06 mbox
-rw-r--r-- 1 gatut wheel 1925913 Mar 6 15:25 perl-5.002.tgz
drwxr-xr-x 2 gatut wheel 512 Mar 8 17:02 public_html
gatut:/home1/gatut
home #
Pada tampilan di atas, isian tiap kolomnya dijelaskan:
  • drwxrwxrwx, masing-masing berarti
    • d baris ini menunjukkan bahwa baris tersebut sebuah directory
    • rwx, tiga isian berikutnya menunjukkan status terhadap pemilik
    • rwx, tiga isian berikutnya menunjukkan status terhadap group pemilik
    • rwx, tiga isian terakhir menunjukkan status terhadap user lain
    • masing-masing tiga isian tersebut, yaitu
      • r berarti hak untuk membaca
      • w hak untuk menulis
      • x hak untuk diproses
  • kolom kedua
  • kolom ketiga menyatakan pemilik (owner) file.
  • kolom keempat menyatakan group pemilik. Seseorang dapat masuk ke dalam beberapa group yang berbeda, tetapi sebuah file hanya dapat dimiliki oleh satu group.
  • Kolom kelima menyatakan besar file dalam ukuran byte (1 byte setara dengan 1 huruf/angka).
  • Kolom keenam menyatakan tanggal terakhir file diupdate.
  • Kolom ketujuh menyatakan nama file. Berbeda dengan sistem operasi DOS, nama file dalam unix dapat terdiri dari sejumlah 255 huruf/angka/simbol. Harap diingat bahwa penamaan membedakan huruf besar atau huruf kecil (lihat kembali bagian sebelumnya).
Uraian lebih jauh untuk perintah ls akan dibahas dalam bagian berikutnya. Untuk saat ini, yang perlu diketahui adalah keberadaan 'd' pada kolom pertama. Perpindah ke dalam subdirectory public_html, digunakan perintah:
gatut:/home1/gatut home # cd public_html
gatut:/home1/gatut/public_html
home # _
Seperti terlihat, prompt mengalami perubahan yang menyatakan directory kerja yang baru (dengan demikian Gatut tahu di mana dia bekerja). Lihatlah isi directorynya.
gatut:/home1/gatut/public_html home # ls -l
total 6
-rw-r--r-- 1 gatut wheel 132 Mar 3 17:03 index.html
-rwxr--r-- 1 gatut wheel 4451 Mar 8 17:02 rc.firewall
gatut:/home1/gatut/public_html
home #
Sekarang lihatlah bagaimana Gatut menampilkan sebuah file bernama index.html.
gatut:/home1/gatut/public_html home # more index.html
<html> <body> Sorry...I do not yet move here, see <a href="http://www2.unpar.ac.id">pages.. I create and manage</a> </body> </html>
gatut:/home1/gatut/public_html
home #
Dari directory public_html tersebut, sekarang Gatut bermaksud kembali ke directory di atasnya (sebelumnya, leluhurnya?), menggunakan perintah:
gatut:/home1/gatut/public_html home # cd ..
gatut:/home1/gatut
home #
(Pastikan adanya spasi antara 'cd' dan '..').
Cara lain untuk berpindah directory, meskipun agak melelahkan, tetapi mungkin lebih mudah dimengerti adalah dengan menyebutkan nama lengkap dari directory yang dituju. Contoh:
gatut:/home1/gatut home # cd /usr/bin
gatut:/usr/bin
home #
Menggunakan cd tanpa argument akan mengembalikan ke home directory pemakai.
gatut:/usr/bin home # cd
gatut:/home1/gatut
home #

Perintah ls

Perintah ls tanpa argumen akan memberikan hasil seperti di bawah ini.
gatut:/home1/gatut home # ls
Mail lynx2-6 mbox public_html
fire mail perl-5.002.tgz
gatut:/home1/gatut
home #
Pada tampilan di atas tidak dapat diketahui status file. Menambahkan argumen -l pada perintah ls, akan memberikan hasil seperti pada bagian sebelumnya.
Dengan mengetahui pemilik file dan hak yang berlaku pada file tersebut, kita dapat mencegah (atau membiarkan) pemakai lain untuk membuka atau mengganti isi sebuah file. File fire dengan status -rwxr-xr-- dan pemilik gatut.wheel berarti
  • fire adalah sebuah file dimiliki oleh Gatut
  • file tersebut dapat dibaca, diganti/ditulis ulang, dihapus, dan dieksekusi oleh pemilik
  • file tersebut dapat dibaca dan dieksekusi oleh setiap pemakai anggota group wheel
  • file tersebut dapat dibaca oleh pemakai yang lain (bukan anggota group wheel).
Karena dapat dieksekusi, pemilik dapat memberikan perintah yang sesuai dengan nama file tersebut:
gatut:/home1/gatut home # fire
Hi, ini program untuk menembak.
[E]xit [S]tart fire [H]elp
Pilihan: e
gatut:/home1/gatut
home #
Pada contoh di atas program berjalan dan memberikan menu, dipilih e untuk keluar. Program selesai dan kembali ke prompt. File-file yang dapat dieksekusi hampir semua pemakai biasanya terletak di dalam directory:
  • /sbin
  • /bin
  • /usr/bin
  • /usr/sbin
  • /usr/local/bin
  • /usr/local/sbin
Periksalah apa saja yang tersedia dalam directory tersebut.
Simbol d di awal baris yang diberikan oleh perintah 'ls -l' menunjukkan adanya sebuah directory. Kode 'x' pada directory menunjukkan hak untuk masuk ke dalam directory tersebut, bukan untuk dieksekusi. Contoh berikut ini menyatakan tidak adanya hak pemakai untuk masuk ke dalam directory.
gatut:/home1/gatut home # cd /root
gatut:/root
home # ls -l
total 1
drwx------ 2 root wheel 512 Mar 3 16:51 mail
gatut:/root
home # cd mail
mail: Permission denied.
gatut:/root
home #
(Untuk pemakai MS-DOS, harap diperhatikan bahwa namafile dalam UNIX dapat melebihi 8 karakter dan dapat menggunakan beberapa titik di berbagai posisi, seperti 'perl-5.002.tgz').
Perintah-perintah lain yang berkaitan dengan pengelolaan file:
Perintah Arti contoh
cp copy, menyalin file cp index.html bukan-index.html
mv move, memindahkan mv index.* bukan-index.*
rm !!! remove (delete) rm index.html
     
Ada aplikasi penunjang seperti norton commander (NC) bernama midnight commander (MC), yang sangat populer di unix. Sayangnya, beberapa jenis terminal tidak mendukung kunci pengendali MC.

Membaca Pertolongan (HELP)

Pemakai dapat membaca petunjuk penggunaan setiap perintah UNIX dari manual yang tersedia di sistem.
Perintah berikut ini akan menampilkan petunjuk penggunaan perintah cd.
gatut:/home1/gatut home # man cd

Variabel ENVIRONMENT

Variabel environment mendefiniskan keadaan lingkungan yang ditujukan untuk kemudahan shell. Anda dapat merubah isinya, menambahkan, atau menghapus sendiri. Setiap pemakai memiliki environment masing-masing. Untuk mengetahui variabel apa saja yang telah ada, gunakan perintah set atau env.
gatut:/home1/gatut
home # env
HOME=/home/gatut
LOGNAME=gatut
MAIL=/home/gatut/mail
MANPATH=/usr/man:/usr/contrib/man:/usr/local/man
PATH=./:/bin:/usr/bin:/usr/local/bin
SHELL=/usr/local/bin/tcsh
TERM=vt100

home # echo $HOME
/home/gatut
Beberapa variabel penting dan artinya:
variabel Pemakaian
HOME Directory basis untuk seorang pemakai
MAIL Directory tempat penyimpanan email
PATH Directory tempat file yang dapat dieksekusi
TERM Jenis terminal emulasi

File-file Konfigurasi

Aplikasi UNIX biasanya menyimpan konfigurasi untuk masing-masing user dalam file yang namanya diawali dengan titik ('."). File-file tersebut biasanya berupa file text yang dapat ditampilkan (perintah: cat) atau diedit (vi, pico, dsb).

Utilitas Penguji Sistem

Perintah-perintah penguji sistem
Perintah Arti contoh
ps menampilkan proses sistem ps ax
top menampilkan proses sistem secara terus menerus dan terurut berdasarkan pemakaian prosesor top
uname menampilkan versi dan jenis sistem operasi uname -a

Selasa, 18 Januari 2011

FTP SERVER

Pengertian FTP
FTP merupakan singkatan dari File Transfer Protocol. FTP terdiri dari sebuah client dan sebuah server yang merupakan aplikasi yang memberikan akses /pertukaran transfer data antara dua komputer ( client dan server ). Transfer yang file/ data ini dapat teradi antara komputer yang berbentuk mainframe dan  sebuah komputer di jaringan lokal. Atau transfer data dapat terjadi dari komputer kita ke server FTP melalui internet. FTP merupakan aplikasi yang sangat berguna ( powerful) karena aplikasi ini menyediakan akses kepada pengunjung atau user untuk mengakses data yang tersimpan pada server tersebut, dan dapat diakses oleh sejumlah besar komputer secara bersamaan

Proses yang terjadi pada FTP

Secara garis besar, Proses transfer data atau file pada FTP memiliki dua alur.
Alur yang pertama adalah proses transfer data dari komputer local ( komputer kita ) ke komputer server (komputer remote) yang menyediakan akses ftp, Proses ini di kenal sebagai proses UPLOAD, sedangkan proses transfer data dari komputer server ( remote ke komputer local ( komputer kita ) dinamakan prosess DOWNLOAD.
Di bawah ini adalah alur nya :

Bentuk FTP

Bentuk dasar dari ftp adalah : ftp://host.domain
2 macam FTP berdasarkan hak akses nya :
1.                  FTP User
FTP user artinya ftp yang dapat di akses dan memiliki permisi hanya di batasi hanya untuk user tertentu. Karena ftp user disertakan suatu autentifikasi bila kita akan mengakses ke dalam nya.
Format dari FTP user adalah :

2.                  FTP anonymous
FTP anonymous artinya, FTP yang disediakan secara anonymous/ tanpa nama, dengan kata lain FTP tersebut dapat di akses oleh siapapun dan biasanya tanpa password, ataupun bila di minta password,. Biasanya server meminta alamat email kita sebagai password nya untuk ferivikasi.
Contoh nya :

FTP Server

FTP Server adalah Komputer Server yang memberikan akses FTP ke Intranet ( local) maupun Internet ( global).
Macammacam software pembangun FTP server: 

 FTPd
 pro-FTPd
 Wu-FTPd
 ftpX
 Troll-FTPd
 dll

FTP Client

FTP client adalah perangkat yang digunakan untuk melakukan transfer file dalam lingkungan internet menggunakan standar dari FTP (File Transfer Protocol). Proses transfer file dalam lingkungan internet hampir sama seperti proses transfer dalam lingkungan DOS, hanya saja terdapat beberapa kelebihan.
FTP Client terdapat ( terinstall ) pada komputer kita, dan dapat melakukan process ftp ke Server yang memberikan akses FTP ( FTP-server).

Macammacam FTP Client :
-     FTP Client Under Windows:

  Cute FTP  .
  WS_FTP
  Get Right
  Go!zilla 
  Coffe Cup
  Kazza
  dll.

-         FTP Client Under UNIX  :

 telnet
 axyFTP
 wget
 caitoo
 cftp
 curl
 downloader
 moxftp
  ncftp
  dll

-         FTP Client Under DOS ( MS-DOS Prompt)

Perintahperintah Dasar FTP ( Basic FTP Commands)

Beberapa perintah ( command) yang sering dan sangat diperlukan oleh user dalam melakukan proses ftp adalah seperti di bawah ini :

  • open memulai ftp dan mengkoneksikan ftp ke server dari prompt ftp ( ftp>)
  • nlist, dir, ls daftar dari file – file yang ada di ftp server.
  • cd berpindah direktori secara hirarki pada direktori ftp-server.
  • pwd memberikan informasi kepada user/ client  di direktori aktif mana dia berada pada ftp -server.
  • lls, lcd, lpwd perintah yang digunakan untuk memberikan informasi kepada kita di direktori aktif mana kita berada pada komputer lokal
  • get perintah ini digunakan untuk mengambil file (download ) dari ft-server  ke komputer local.
  •  put perintah ini digunakan jika kita ingin menaruh ( upload) data ke ftp-server, dari komputer kita ke komputer server.
  • mput/mget perintah ini mirip dengan get dan put  tetapi dipakai bila kita ingin mengambil dan menaruh beberapa data secara langsung
  • prompt set prompt secara interaktif; “on” adalah bentuk prompt yang lebih aman, dalam mode ini  setiap multiple perintah di verifikasi, “off” dalam mode ini setiap perintah seperti diragukan.
  • ascii/binary melakukan transfer data dalam bentuk format file ascii (text) atau secara binary ( terkompile dalam bahasa mesin)
  •  quit mengakhiri dan memutuskan hubungan ftp dari komputer kita ke komputer server ( Connection Loss)
Cara Melakukan FTP :
  1. FTP melalui telnet :
Cara melalukan FTP melalui telnet tidak sulit, di bawah ini langkahlangkah melakukan ftp melalui telnet :
Ø      telnet dahulu ke mesin unix

Ø      ketikkan perintah ftp,
Ø      masukkan nama user anonymous ( bila ingin akses anonymous ) dan nama user kita sendiri ( login ) bila ingin mengakses ftp user.
Ø      Masukkan password.
Ø     
Klik Start-> Run…à kemudian pada kolom tersebut isikan telnet host.domain.à klick OK
Setelah terkoneksi, kita dapat melakukan perintah- perintah standar di prompt ftp kita.

Di bawah ini contoh melakukan ftp anonymous melalui telnet :
teenager riki (~): ftp ftp.unila.ac.id
Connected to chosen.unila.ac.id.
220 chosen Microsoft FTP Service (Version 4.0).
Name (ftp.unila.ac.id:riki): anonymous
331 Anonymous access allowed, send identity (e-mail name) as password.
Password:
230 Anonymous user logged in.
Remote system type is Windows_NT.
ftp> hash
Hash mark printing on (1024 bytes/hash mark).
ftp> bin
200 Type set to I.
ftp> dir
227 Entering Passive Mode (192,168,1,212,13,233).
125 Data connection already open; Transfer starting.
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Apr  7 13:00 programming
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Aug  1  6:31 proxy_utility
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Apr  7 11:43 scanner_utility
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Apr  7 11:29 staroffice
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Apr  7 12:50 unix
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Apr  9 14:46 viral
dr-xr-xr-x   1 owner    group               0 Apr  7 14:16 windows_9x
#
226 Transfer complete.
ftp>
  
  1. FTP melalui DOS
pada dasarnya FTP melalui DOS adalah sama dengan FTP melalui telnet, hanya saja transfer data yang terjadi adalah dari Komputer local ( berbasis windows ) ke komputer Server.
Langkahlangkah nya adalah :
Ø      buka MS-DOS prompt anda.
Ø      Pindah ke direktori di mana tempat anda menyimpan file ( yang akan di download atau di upload).
Ø      Memulai langkah ftp seperti pada FTP telnet.
Di bawah ini  contoh melakukan ftp melalui DOS.

  1. FTP melalui FTP Client Under Windows  menggunakan WS-FTP
Aplikasi FTP untuk windows sering dipakai software bernama WS-FTP, yang pengunaannya lebih mudah dan lebih interaktif bagi pemakainya.
Menjalankan WS-FTP ( yang asumsinya sudah terinstall di windows anda) cukup di mulai dengan meng-klik dua kali icon nya  pada desktop windows 9.x anda. Proses pertama di mulai dengan prosedur logon ( memasukkan nama dan password Anda).Setelah berhasil melakukan prosedur logon, kita dapat melihat list direktori dan file yang terdapat di lokal maupun dari remote server. Pindah direktori dapat sangat mudah pada penggunaan WS-FTP, baik pindah direktori di lokal, maupun di remote  karena semua fasilitas sudah tinggal meng-klik tombol ( button) saja. Begitu juga dalam hal transfer data, sangat mudah sekali, tinggal dipilih data mana yang akan kita download/upload, selebih nya tinggal memilih alur tanda panah nya saja.
berikut ini step by step penggunaan FTP Client menggunakan WS-FTP:
           
a.                  
Klik 2x Icon WS-FTP pada desktop Anda.
klik icon yang ada pada desktop,
Tips!!
Atau cari di menu :
Startàprogramsàwsftp32

b.                 
Host ftp server
Isikan Password
username
ada session login isikan user, password dan host tujuan

 Jika menginginkan koneksi anonymous, cukup check saja bagian anonymous nya, dan isikan kolom password  dengan alamat email anda.Klik Tombol OK jika sudah selesai.
Tunggu beberapa saat, bila Anda berhasil login ke ftp-server, maka akan keluar tampilan seperti gambar di bawah ini :

Daftar Direktori pada Server FTP
( Direktori  remote).
Daftar Direktori pada komputer kita (lokal)
Daftar File pada Komputer kita (lokal)
Daftar File pada Server FTp (file remote).
 
c.                  
Proses transfer dapat di lihat dengan munculnya windows transfer status, yang di nyatakan dalam persen. Dan transfer selesai bila ada keterangan tranfer complete pada bagian bawah windows nya.

untuk memulai melakukan transfer data, pilih data yang akan di download/ upload, dengan cara mengklik nama file/ direktori yang akan kita download/upload, setelah itu klik tombol bergambar panah ( panah ke kiri untuk download, panah ke kanan untuk upload).

d.                  untuk keluar dari WS-FTP,
Clik tombol Close pada bagian kiri bawah WS-FTP. Maka anda akan terputus koneksi dari servernya.

Senin, 17 Januari 2011

Sungai berubah warna menjadi Hijau

syalom teman teman....
ada yang bilang usia bumi memang benar benar dah tua ya...
akhir akhir ni banyak banget kejadian - kejadian aneh yang terjadi,,,
baik kejadian yang terjadi di ruang lingkup manusia dan ada juga yang terjadi di ruang lingkup Alam...
Kaya berita yang telah mengebohkan seperti hujan darah , hujan ikan dll.
tapi kali ini bener - bener membuat kita ga habis pikir...
mau tau info selengkapnya kan
oke langsung aja ya ane kasih yang lengkapnya tanpa basa basi.
Sungai Goldstream di Kanada 'gagal hidup' sesuai namanya yang berarti 'aliran emas' saat airnya secara aneh berubah menjadi hijau terang atau hijau neon.

Sungai yang melintasi kota Langford di British Columbia, nampak seperti hasil akhir bencana radioaktif.

Belakangan diketahui, penyebab berubahnya air sungai yang awalnya misterius itu ternyata adalah akibat dari pemakaian senyawa organik yang digunakan sebagai pewarna untuk menguji sistem air.

Namun, pejabat setempat mempertanyakan kejadian tersebut. Sebab, saat itu tak ada tes yang dilakukan.
Adalah Tyson Elder(24)  dan teman-temannya yang menyusuri sungai untuk memoto elang botak atau Bald Eagles saat melihat air sungai berwarna hijau terang pada 29 Desember 2010.

"Dari kejauhan yang bisa aku lihat adalah warna hijau terang," kata dia, seperti dimuat Daily Mail, 12 Januari 2011. "Melihat sesuatu berwarna seterang itu sangat tak terduga dan agak mengerikan, terutama karena wilayah itu adalah tujuan wisata populer."

Pada musim dingin, tambah dia, elang-elang gundul diketahui bersarang di sekitar sungai itu, Tyson dan rekan-rekannya khawatir berubahnya warna air sungai mengancam jiwa para binatang.

Berita aliran sungai berwarna hijau neon menyebar cepat setelah Tyson mengunggah gambar itu di Twitter-nya.

Kata Tyson, saat itu, warna hijau menyebar sepanjang 400 meter selama sekitar 3 jam. Tak hanya mengambil gambar, ia dan rekannya juga merekam dan mengunggahnya ke YouTube. Video itu langsung melejit dan ditonton lebih dari 550 ribu orang.

Sebaliknya, kepala pemadam kebakaran Langford, Bob Beckett menduga, warna hijau di sungai itu adalah kerjaan orang iseng. "Itu seperti sebuah tipuan, kami akan menyelidiki kasus ini," kata dia. 

Apakah pewarna hijau membahayakan? Pejabat Kesehatan Vancouver mengatakan zat fluorescein, yang juga digunakan sebagai penanda dalam prosedur medis, meski tak beracun, dapat menyebabkan reaksi alergi.

"Itu tidak memiliki toksisitas yang tinggi, tetapi dapat menyebabkan reaksi alergi," kata petugas medis, Murray Fyfe.

Sejauh ini tidak dilaporkan adanya kematian ikan atau binatang lain secara massal gara-gara sungai yang berubah jadi hijau. Menurut harian, Montreal Gazette, hanya dalam waktu satu jam, warna sungai kembali normal. 

Sabtu, 08 Januari 2011

Keindahan Brastagi

Indonesia terdiri dari berbagai pulau yang beraneka ragam. Begitu pula ke indahan alam yang dimiliki oleh negara indonesia. Mungkin hanya Sebagian dari warga indonesia yang mengetahui Lokasi atau daerah-daerah dari indonesia yang sangat terkenal keindahan Alamnnya. Untuk itu saya sangat Ingin sekali berbagai informasi tentang Daerah yang sangat terkenal keindahan alam nya,,yang mungkin nantinya dapat menarik hati para pembaca untuk berlibur ke daerah yang akan saya perkenalkan ini. Baiklah Kita langsung saja.

Melihat Keindahan Panorama Brastagi

Selama Daerah Sumatera Utara identik dengan keindahan panorama Danau Toba yang memukau. Danau yang terletak di daerah Parapat ini memang salah satu tujuan wisatawan domestik maupun luar negeri. Bahkan teman saya seorang Backpacker asal Irlandia menempatkan Danau Toba sebagai salah satu list tempat favoritnya.


Walau begitu, ada beberapa tempat lain di Sumut yang bisa dijadikan objek wisata potensial. Salah satunya adalah Brastagi. Daerah ini berada di dataran tinggi di Kabupaten Karo. Brastagi diapit oleh 2 gunung Sibayak dan Sinabung. Jadi kalau mau ngadem karena panasnya kota Medan, datanglah ke Brastagi. Dibutuhkan waktu sekitar 2 jam dari Medan ke Brastagi. Dan nikmati setiap keindahan disana sambil makan jagung bakar/rebus atau durian di pinggir jalan.


Di Brastagi,kami menginap di Hotel Sinabung yang asri. Dengan halaman yang luas, kolam renang, dan disana kita dapat melihat keindahan Brastagi.

Selain Brastagi, ada lokasi wisata yang tidak kalah menarik disana, yaitu Simalem dan Tongging. Dari lokasi ini kita dapat menyaksikan keindahan Danau Toba dan air terjun. Sayang, kami sempat berusaha menuju kesana, tapi jalanan jelek sekali. Akhirnya kami memutuskan untuk pulang. Padahal dari Brastagi ke Tongging dan Simalem hanya 2 jam. Sayang, Pemerintah Kabupaten tidak tanggap akan potensi wisata yang luar biasa ini. Padahal Tuhan telah menganugerahkan keindahan alam, tapi ternyata manusia sulit untuk merawatnya.

Rabu, 05 Januari 2011

Lokasi Untuk bermulan Madu

Thailand Selatan adalah tempat terdapatnya ratusan mil garis pantai, beberapa merupakan pantai yang belum tersentuh. Banyak orang bilang bahwa sebagian besar lokasi paling terkenal di Thailand, seperti Phuket – pulau paling besar di Thailand – telah
tereksploitasi dan kehilangan keindahan dan pesonanya. Tetapi, itu tidak menghentikan banyak wisatawan untuk datang ke kota-kota pinggir pantai tersebut tahun demi tahun.

Memang benar, kebanyakan tempat di Thailand Selatan telah penuh sesak dan rusak, tetapi masih terdapat tempat menyendiri untuk menikmati ketenangan dan bersantai. Berikut adalah beberapa saran untuk menghindar dari keramaian dan menikmati waktu sendiri juga termasuk lokasi untuk berbulan madu dengan pasangan anda.....


Photo credits - adrian_wright

Ko Rok

Ko Rok adalah sepasang pulau kembar yang sering didatangi wisatawan karena gugusan koral yang menakjubkan, sebuah tempat sempurna untuk snorkeling dan menyelam. Terdapat bermil-mil pantai pasir putih yang menyilaukan mata dan kebanyakan masih sepi, cocok untuk berkemah. Anda dapat membeli perbekalan di pulau dan menikmati malam yang damai, tenang, dihiasi oleh pemandangan matahari terbit dan tenggelam yang mencengangkan.

Photo credits - Argenberg

Photo credits - VannagoCaraRupa

Ko Tarutao

Ko Tarutao adalah bagian dari Taman Nasional Laut Tarutao. Awalnya dibangun sebagai penjara, Ko Tarutao ditampilkan dalam salah satu episode acara TV Amerika ‘Survivor’. Kebanyakan turis lebih memilih keramaian dekat Ko Lipe, tetapi taman nasional tersebut
mengelola bungalow dan tempat perkemahan bagi yang mencari ketenangan.

Photo credits - wimbledonian

Photo credits - shunjung_69

Ko Kut (juga dikenal sebagai Ko Kood)

Ko Kut terletak pada ujung sebelah tenggara Thailand dan merupakan pulau terdekat ke negara tetangga, Kamboja. Kebanyakan turis yang berkunjung adalah dari kawasan Indochina, terutama yang mencari hiburan akhir pekan. Pulau ini sebagian besar belum dibangun dan masih terdapat hutan belantara, sempurna untuk para pecinta alam sejati. Kebanyakan resor di pulau ini hanya melayani paket wisata jadi pastikan Anda menggunakan agen perjalanan.

Waktu untuk Pergi

Musim sibuk di seluruh Thailand adalah dari Oktober sampai Februari, inilah masanya harga-harga naik dan pantai menjadi ramai. Ini karena musimnya mendukung untuk wisata. Baru-baru ini musim penghujan datang terlambat dan telat pula selesainya. Jadi sebaiknya Anda berkunjung akhir Februari atau awal Maret saat cuaca sudah lebih tenang tetapi hujan belum terlalu deras. Terlepas dari pemilihan soal waktu, pastikan Anda selalu siap menghadapi cuaca buruk dan cobalah untuk memesan tempat terlebih dahulu agar tidak kecewa ketika sebuah perjalanan habis terpesan.